Hits: 26

Zikri Auliana

Pijar, Medan. Kini USU hadir kembali dengan prestasinya yang terus berjalan beriringan. Dalam pemeringkatan Scimago Institutions Rankings 2023, USU dinobatkan meraih peringkat 5 kampus nasional terbaik dan berada di peringkat 3052 dunia. Sebelum meraih peringkat 5, USU sempat berada di peringkat 6. Informasi ini bisa dilihat secara langsung melalui situs resmi www.scimagoir.com.

Pemeringkatan Scimago Institutions Rankings ini merupakan penggolongan atau pengelompokan suatu lembaga yang berkaitan dengan akademik dan penelitian yang akan diberikan peringkat. Penilaian yang dilakukan berdasarkan gabungan tiga indikator yang berbeda-beda, yakni kinerja penelitian dengan bobot penilaian 50%, hasil inovasi 30%, dan dampak sosial 20% diukur dengan visibilitas web.

Wakil rektor 1 USU, Edy Ikhsan, menanggapi hal ini. Ia menjelaskan bahwa Scimago Institutions Rankings adalah salah satu reputasi yang dibutuhkan untuk memastikan bahwa universitas ini on the track terkait dengan produktivitas karya dari para dosen dan juga mahasiswanya.

“Perangkingan dan pemeringkatan itu menjadi tolak ukur untuk melihat perkembangan daripada universitas dan rangking 5 Scimago itu adalah satu tahapan untuk menuju rangking yang lebih baik lagi di masa yang akan datang,” ujarnya.

Edy Ikhsan menambahkan bahwa sitasi dan banyaknya artikel-atikel yang dibuat oleh mahasiswa maupun dosen sangat penting dan nantinya akan dinilai oleh para peneliti dunia. “Itu akan semakin memberikan angka yang tinggi dalam konteks perangkingan ini tentunya,” ucap Edy.

Pada 2021 USU meraih peringkat ke 7 nasional dengan peringkat dunia 3506. Kemudian, pada 2022 USU meraih peringkat ke 6 nasional dengan peringkat dunia 3060, hingga kini menduduki peringkat 5 nasional dengan peringkat dunia 3052. Meningkatnya prestasi ini menjadi bukti bahwa USU terus melakukan transformasi pada hal yang lebih baik, seperti slogannya, “Transformation Towards The Ultimate”.

 

(Redaktur Tulisan: Laura Nadapdap)

Leave a comment