Hits: 61

Alvira Rosa Damayanti

Pijar, Medan. Bosan nongkrong hanya sebatas makan dan minum saja? Atau bosan ke kafe hanya sebatas mendengar live music? Mungkin kamu harus datang ke Kohi, tempat nongkrong yang anti-mainstream.

Jika dulunya Kohi dikenal dengan tempat nongkrong dengan konsep board games, kini sekitar satu tahun belakangan, konsep tersebut diubah dengan nuansa berbeda, yakni tempat nongkrong dengan konsep bersama reptil.

Lokasi Kohi tetap sama, yakni masih berada di Jalan Tarunan No.9B, Petisah Tengah, Kecamatan Medan Petisah, sejak awal di bangun sekitar 3 tahun yang lalu. Kohi91 beroperasi setiap hari, mulai pukul 11 siang hingga 9 malam, dengan mematuhi protokol kesehatan.

Konsep nuansa reptil yang cukup berani ini digagas pertama kali oleh Jason, pemilik cafe, guna memperkenalkan kepada para pengunjung bahwa reptil adalah hewan yang bisa dekat juga dengan manusia, layaknya seperti anjing dan kucing.

Pelepas dahaga, temani nongkrong santai di Kohi
(Fotografer : Alvira Rosa Damayanti)

“Saya adalah pencinta kopi dan istri saya pencinta hewan. Jadi nuansa itu kita gabungin,” jelas Jason kepada Pijar. “Reptil itu sama seperti anjing, kucing, dan pets lainnya, mereka juga ingin disayang,” lanjutnya lagi.

Setiap reptil yang ditempatkan di dalam kafe merupakan reptil pribadi milik keluarga Jason, yang mana sudah dipastikan jinak dan dapat diajak foto bersama. Tak sekadar foto, ada pula syarat dan ketentuan yang berlaku, yakni hanya pada setiap akhir pekan dan jika pemilik kafe berada di sana.

Jason, sebagai pemilik kafe, tidak hanya ingin menonjolkan cita rasa kopi saja, namun ia juga berkeinginan mengubah persepsi orang-orang terhadap reptil, yang takut, bahkan tidak suka dengan hewan satu ini. Itu mengapa ia sendiri yakin untuk bisa mengangkat konsep ini kepada Kohi, untuk memberikan penjelasan kepada pengunjungnya, dan membuat para pengunjung untuk bisa berdamai dengan rasa takut.

Tidak perlu bingung soal menu. Di Kohi, makanan dan minuman yang disajikan secara keseluruhan merupakan menu-menu best seller. Hal ini berfungsi untuk memudahkan pelanggan untuk memilih menu apa yang ia inginkan. Dengan harga yang terjangkau dan fasilitas nyaman di setiap sudut ruangan.

Yuki, salah satu pengunjung Kohi91, mengaku bahwa konsep yang diberikan Kohi sangat bagus dan harga makanan terjangkau, meski ini adalah kali pertama ia dan teman-temannya datang berkunjung.

“Tempatnya nyaman dan makanannya semua enak-enak, pelayanannya juga bagus dan ramah-ramah,” jelas Yuki.

Nuansa yang berbeda pastinya membuatmu sedikit tertantang kan? Ayo, tunggu apalagi? Segera datang ke sini! Karena selain bisa mencoba makanan dan minumannya yang best seller, kamu juga bisa berfoto bersama para reptil yang dirawat dengan baik.

(Redaktur Tulisan: Laura Nadapdap)

Leave a comment