Hits: 376
Hafiz Mahmud
Pijar, Medan. Mungkin bagi anda masyarakat Medan sudah banyak mengunjungi tempat-tempat wisata di Kota Medan. Namun jika anda ingin mencari destinasi wisata alam Kota Medan dengan pemandangan burung-burung yang berterbangan, anda bisa memilih mengunjungi Komplek Perumahan Cemara Asri di Jl. Cemara Boulevard, Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.
Perumahan Cemara Asri yang dibangun pada tahun 1995 ini dikelola cukup baik dengan lingkungan yang nyaman dan bersih. Perumahan ini memiliki reputasi yang cukup baik. Hal ini dapat dilihat dari banyaknya pengunjung yang berdatangan setiap hari. Oleh karena itu tempat ini sangat cocok dijadikan wisata rekreasi bersama sahabat, keluarga, dan lain sebagainya. Tempat ini juga dibuka untuk umum tanpa uang masuk alias gratis. Keamanan dan kenyamanan anda juga terjaga disini dengan adanya kawasan parkir yang luas serta penjaga keamanan yang juga disediakan untuk mengamankan komplek ini .
Saat memasuki kawasan ini kita akan melihat ruko-ruko berupa restaurant, bank, klinik, minimarket, tempat ibadah dan masih banyak lagi. Komplek ini memang menawarkan begitu banyak fasilitas untuk menarik pelanggan dan pengunjung. Setelah itu kamu akan melihat bundaran taman yang cukup luas yang biasanya dijadikan tempat bermain anak dan tempat nongkrong. Kira-kira 50 meter kedepan akan ada penangkaran unggas, ular serta hewan lainnya yang ada disana.
Didepan penangkaran inilah terdapat taman burung yang begitu luas dengan berbagai jenis burung-burung yang berterbangan mengelilingi langit. Burung-burung ini selalu hinggap pada pagi dan sore hari di penangkaran tersebut. Banyak orang mengabadikan moment ini dengan berfoto dan berselfie. Jika Anda berencana mengunjungi tempat ini, sebaiknya anda datang sore hari antara pukul 4 hingga 6 sore. Pada waktu itu adalah waktu yang tepat dimana burung-burung ini akan terbang kembali ke sarang mereka. Kita dapat melihat burung-burung ini terbang dan hinggap di dahan pohon.
“Bahwa bersantai melihat ?lihat dan menikmati burung yang sedang berterbangan di sore hari bareng teman begitu nikmat dan menyenangkan, ditambah lagi banyak makanan jajanan yang murah dan enak serta harganya yang terjangkau yang dijual di Cemara asri,” ujar Putri Handayani yang mengunjungi Cemara Asri.
Di pingggiran taman burung terdapat pula kolam ikan yang mana ikan-ikan tersebut hanya akan muncul ketika diberi pakan. Pakan ikan ini juga ada dijual di dekat kolam ikan sehingga pengunjung tidak perlu repot-repot lagi. Disamping taman burung akan terlihat Vihara terbesar di Asia Tenggara yang bernama Maha Vihara Maitreya. Vihara yang berdiri megah ini tidak hanya menarik wisatawan lokal tetapi juga internasional, seperti wisatawan China dan Eropa.
Komplek Perumahan Cemara Asri ini menyajikan begitu banyak fasilitas yang mendukung, yang membuat pengunjungnya ketagihan dan ingin kembali mengunjungi tempat ini. Cemara Asri seolah menghadirkan romansa keindahan yang membuat mata anda kembali segar. Bagi anda yang belum pernah ke Cemara Asri, cobalah datang dan berkunjung untuk mendapat pengalaman wisata yang lebih banyak lagi .
Redaktur Tulisan : Maya Andani