Hits: 70
Farrel Kresna Maruli Sibuea
Pijar, Medan. Unit Kegiatan Mahasiswa Bulu Tangkis (UKMBT) mengajak mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) berpartisipasi dalam penggelaran UKMBT Open USU 2024. Perlombaan diadakan selama lima hari, berlangsung mulai dari Senin sampai Jumat, 26 Februari—01 Maret di Gedung Olahraga Cikal USU.
Perlombaan diselenggarakan dengan mengangkat tema “Show Your Talent, Achive Your Achievement”. Tema tersebut memiliki makna sebagai wujud dorongan bagi mahasiswa yang berpotensi dalam permainan bulu tangkis, agar dapat direalisasikan melalui perlombaan ini.
Diikuti oleh seluruh mahasiwa dari 10 fakultas berbeda, lomba dibuka pada Senin (26/2/2024). Terdapat pertandingan antara empat tim, yaitu Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam berhadapan dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Kemudian, Fakultas Hukum berhadapan dengan Fakultas Kedokteran Gigi.

(Fotografer: Farrel Kresna Maruli Sibuea)
Louis Claudio, salah satu penonton menyampaikan rasa senangnya terhadap UKMBT Open USU ini. Sebagai salah satu anggota UKMBT yang menyaksikan pertandingan, ia turut merasa tertantang terhadap mahasiswa yang bukan anggota UKMBT menunjukkan potensi permainan lebih unggul.
Perlombaan ini diselenggarakan setiap tahun. Namun, pada tahun sebelumnya permainan tidak dilakukan secara beregu. Selain itu, belum terdapat turnamen dengan sistem permainan beregu di USU. Sehingga, pada tahun ini, untuk pertama kalinya sistematika permainan diubah menjadi antartim. Hal ini seperti yang disampaikan oleh Gilang Maulana, Ketua Panitia UKMBT Open USU 2024.
“Kami ingin menjadi pioneer, kami melihat turnamen di USU ini tidak ada yang bermain beregu. Jadi, kami ingin mem-pioneer-kan, bahwa kami lah yang pertama dan menyebarluaskan itu,” ucapnya
Terakhir, Gilang berharap perlombaan ini menjadi titik temu untuk menemukan bibit unggul dalam diri mahasiswa yang berpotensi bergabung di UKMBT.
“Karena, kalau kita melakukan pelatihan di awal akan memakan waktu yang lama. Jadi, melalui perlombaan ini saya bisa melihat, mahasiswa mana yang benar memiliki potensi. Sehingga, nantinya kami dapat mengajaknya bergabung. Apalagi, perlombaan ini diikuti oleh mahasiswa UKM dan luar UKM, sehingga mempermudah bagi kami untuk menemukan bibit unggul,” tutupnya.
(Redaktur Tulisan: Hana Anggie)