Hits: 743
Salsabila Iriska / Dira Claudia Bahroeny
Pijar, Medan. Apa yang kamu harapkan dari sebuah tempat nongkrong? Tempat yang nyaman, makanan dan minuman yang lezat, tempat parkir yang luas, juga suasana yang dapat memanjakanmu sehingga betah untuk berlama-lama. Untungnya, pengalaman itu bisa sekaligus kamu dapatkan di Seis Cafe and Public Space, tepatnya di Jalan Sei Silau No.89 C, Medan.
Saat menuju pintu masuk, kamu akan dihadapkan dengan sebuah lorong estetis, tempat sebuah kaca bulat berukuran besar digantungkan. Tempat tersebut diperindah dengan lampu kuning yang membuat setiap pengunjung ingin berfoto dan membagikannya di media sosial.
Pemikat lain dari kafe ini adalah makanan dan minuman yang terjangkau dan lezat, terlebih untuk sebuah kafe yang terletak di daerah perkotaan. Untuk harga makanan utamanya dimulai dari Rp30.000,00. Variasi makanan yang ditawarkan pun cukup banyak, mulai dari kuliner lokal hingga penjuru dunia. Namun, sang pemilik kafe, Luthfi Muhith menyarankan untuk mencicipi sajian nusantaranya.

Banyak yang mengira bahwa nama kafe ini berasal dari nama jalan, yaitu Sei Silau. Namun, ternyata Luthfi menyampaikan hal yang berbeda. Seis berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti kemakmuran.
Memang, di balik pemberian nama terdapat sebuah doa dan harapan yang mengikuti. Benar saja, terhitung sejak pembukaan kafe pada 1 November 2021 lalu, kafe ini tidak pernah berhenti dikunjungi. Percaya tidak percaya, hal ini melambangkan arti dari kata “seis”.
“Jadi flow-nya itu Senin sampai Jumat orang kantoran, sih. Kalau Sabtu sampai Minggu itu anak motoran, sepedaan, jogging,” jelas Luthfi.
Ruang pada kafe ini terbilang cukup luas. Baik dalam maupun luar ruangan memiliki banyak tempat untuk kamu duduki. Namun, melihat arus pengunjung yang cukup padat tidak menjamin kamu akan kebagian tempat, lo!
Selain untuk tempat bercengkerama dengan teman-teman dan keluarga, Seis Cafe and Public Space juga cocok untuk dijadikan tempat belajar atau bekerja. Tempat yang luas dan jarak antar meja yang cukup berjauhan membuat setiap pengunjung memiliki ruangnya sendiri untuk beraktivitas. Kafe ini juga dilengkapi dengan jaringan wifi yang dapat digunakan untuk mengakses internet.
Kalau kamu penat belajar atau bekerja di dalam ruangan, jangan sungkan untuk berpindah ke halaman belakang dari Seis Cafe. Dedaunan dan rerumputan hijau akan memanjakan matamu untuk sejenak beristirahat dari layar smartphone maupun laptop. Belum lagi kalau kamu berkunjung saat sore hari. Indahnya langit senja bertemu dengan rasa Seis Coffee yang nikmat membuatmu seperti lari dari hiruk-pikuk kota Medan.
Tidak hanya itu, sesuai dengan namanya Seis Café and Public Space, kafe ini juga dapat dijadikan opsi lokasi pernikahan, lo! Mulai dari tempat, perencana acara, dekorasi acara, fotografer, hingga perias wajah akan dirangkum menjadi satu paket dengan harga spesial. Kalau kamu ingin mengadakan acara kecil, tidak perlu khawatir karena terdapat juga ruangan dengan kapasitas 25-30 orang.
Kafe ini cocok dikunjungi untuk menikmati waktu sendiri, bersama teman atau keluarga, bahkan untuk mengadakan acara sekali pun. Jadi, kapan kamu datang ke Seis Café and Public Space?
(Redaktur Tulisan: Laura Nadapdap)