Hits: 2

Chikita Putri Liani

PIJAR, Medan. Ikatan Mahasiswa Departemen Ilmu Administrasi Negara (IMDIAN) menyelenggarakan Olimpiade Ilmu Administrasi Negara (Olimpian) regional Sumatera Utara, 14-15 Juni. Acara berlangsung selama dua hari dan diselenggarakan di dua tempat, yakni Aula dan Ruang Sidang FISIP USU. Ini merupakan kali pertama Jurusan Ilmu Administrasi Negara menyelenggarakan acara olimpiade seperti ini.

Pada pembukaan acara, kegiatan yang mengusung tema “Membangun Akademisi Berkualitas dan Berkarakter” ini turut dihadiri oleh Wakil Dekan I FISIP USU, Ketua IMDIAN, dan Pemerintahan Mahasiswa FISIP USU. Malika, selaku ketua panitia menuturkan bahwa salah satu tujuan diadakannya kegiatan ini ialah untuk membantu meningkatkan akreditasi Departemen Ilmu Administrasi Negara FISIP USU yang sedang dalam proses reakreditasi. Selain itu, Malika juga ingin mahasiswa-mahasiswa ilmu administrasi negara dapat memiliki daya saing yang bagus dan peka terhadap isu-isu yang sedang berkembang terutama dibidang administrasi negara.

Terdapat 3 lomba yang dilaksanakan selama acara berlangsung, antara lain Lomba Debat, Pidato dalam Bahasa Inggris dan Essay. Ketiga lomba tersebut diikuti oleh mahasiswa-mahasiswa jurusan ilmu administrasi negara yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Kota Medan. Universitas Sumatera Utara berhasil meraih juara 1 dalam lomba Debat dan Essay. Sedangkan untuk Lomba Pidato, Universitas HKBP Nommensen yang menjadi juaranya.

“Acara seperti ini sangat baik karena jarang ada kegiatan yang dapat mewadahi jurusan ilmu administrasi negara seperti ini, khususnya untuk daerah Sumatera Utara. Tema debat juga sangat up to date dengan isu-isu yang berkembang di masyarakat umum. Kami rasa ini benar-benar makanannya anak administrasi negara untuk mengkritisi kebijakan pemerintah,” ungkap Deddy, salah satu anggota Tim Diplomat Batak USU yang merupakan juara dalam lomba Debat.

Malika dan Deddy berharap bahwa kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan. Tidak hanya setiap tahun, mungkin beberpa bulan sekali acara seperti ini dapat diselenggarakan sebagai wadah untuk Jurusan Ilmu Administrasi Negara mengembangkan bakat dan kemampuan mereka.

Leave a comment