Hits: 5

Eprince Tamba

Pijar, Medan. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sumatera Utara (USU) mengadakan seminar dengan tema “Rahasia Jago Bikin Animasi dan Ngomong Inggris” di Aula FMIPA Kampus USU, Sabtu (30/09). Acara ini dihari dua pembicara yang ahli di bidangnya, yaitu Aditya, ST. yang merupakan Owner DreamARCH Animation dan Didie Rianto, SS. yang merupakan Owner GTI English. Hari libur tidak menyurutkan semangat para peserta seminar yang kebanyakan terdiri dari mahasiswa dan kalangan umum. Mereka yang hadir bisa belajar langsung dengan pembicara.

Cara mudah jago animasi dan inggris merupakan seminar yang memberikan skill penting tentang Animasi dan Bahasa Inggris. Dalam seminar ini, para peserta belajar rahasia jago membuat animasi dan juga berbicara menggunakan bahasa inggris langsung dari pembicara yang telah berpengalaman lebih dari 15 tahun di dunia animasi dan Bahasa Inggris. Ada juga workshop yang akan dilaksanakan untuk mengajarkan teknik-teknik pembuatan animasi dengan menggunakan teknik green screen dan blue screen.

Dalam materi Animation para peserta disuguhkan beberapa film yang menggunakan animasi dan full animasi. Dengan teknik animasi green screen dan blue screen peserta diajarkan teknik animasi dan membedakan jenis film yang menggunakan animasi. Peserta juga diajak untuk menyaksikan demo atau teknik-teknik pembuatan beberapa animasi foto dan video dengan menggunkan Photoshop.

Tidak hanya belajar tentang animasi, peserta juga belajar Bahasa Inggris dengan melakukan praktik English dengan cara menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh pembicara. Dalam penutup acara, peserta menyaksikan video speaking motivational speaker dari Nick Vujicic dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan narasumber.

Pemberian materi oleh bapak Aditya, ST dalam acara seminar "rahasia jago bikin animasi & ngomong inggris" di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam USU (30/9)
Pemberian materi oleh bapak Aditya, ST dalam acara seminar “rahasia jago bikin animasi & ngomong inggris” di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam USU (30/9). (Fotografer : Putri Arum Marzura)

Didie mengatakan “Hal yang membuat kamu tidak bisa berbahasa inggris adalah pikiran kamu sendiri, jadi jangan batasi kemampuan kamu, karena perubahan dimulai dari diri sendiri. So, please promise to yourself to be different.” Bahasa Inggris dapat dipelajari dari berbagai hal seperti menonton film menggunkan subtittle berbahasa Inggris dan lagu-lagu yang menggunakan Bahasa Inggris

Pada workshop yang akan datang jumlah peserta yang diambil hanya 25 peserta dari 100 orang peserta yang mendaftar seminar. Dalam workshop yang akan segera dilaksanakan, peserta akan dilatih dalam teknik-teknik animation dan membuat tulisan essay dalam Bahasa inggris. Ini untuk mempermudah peserta yang ingin mengajukan beasiswa S2 dan S3 ke luar negeri. Tidak hanya itu, peserta yang mengikuti workshop juga akan terdaftar ke dalam grup yang dipersiapkan untuk menjadi mitra kerja dari narasumber dengan cara tetap berkonsultasi kedepannya.

“Beruntung banget ya bisa ikut seminar ini belajar tentang animasi dengan sistem digital seperti sekarang bisa dibagikan ke siswa di SMKN 4 Tebing Tinggi bahwa dunia animasi dan Bahasa Inggris itu nggak serumit yang mereka kira,” ucap Marisi Sitinjak, peserta seminar yang berprofesi sebagai Staf Pengajar dari Tebing Tinggi.

“Harapannya setelah mengadakan acara ini peserta bisa mengambil pelajaran yang telah didapat dan diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Jadi kita mempersiapkan orang-orang khususnya mahasiswa USU sendiri untuk lebih aktif dan mengambil bagian dalam kompetisi-kompetisi yang dapat mengharumkan nama universitas khusunya di animasi dan Bahasa Inggris.” ungkap Badi Senjaya selaku Ketua Panitia Pelaksana Seminar.

Redaktur Tulisan : Maya Andani

Leave a comment