Mahasiswa Program Studi (Prodi) Perpustakaan dan Sains Informasi Universitas Sumatera Utara (USU) melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat untuk penerapan sistem automasi perpustakaan Senayan Library Management System (SLiMS). Seminar diselenggarakan di SMA Kemala Bhayangkari 1 Medan pada Senin (11/11/2024).
