Hits: 37

Daylight Publisher

Menjadi seorang mahasiswa, tentunya akan mengalami banyak kesibukan, terlebih karena banykanya aktivitas dan tugas kuliah. Sosok mahasiswi berprestasi dan aktif di berbagai kegiatan kampus selalu menarik perhatian juga menginspirasi banyak orang. Salsabila, yang saat ini sedang menjalani semester 5 di Universitas Sumatera Utara (USU) adalah salah satu contohnya.

Perempuan kelahiran Kota Palembang pada 9 Desember 2003 ini merupakan mahasiswi Program Studi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Ditengah-tengah kesibukannya, ia meraih banyak prestasi, salah satunya pada ajang Duta Mahasiswa USU.

Saat Salsabila menjadi MC di acara Seminar Indonesia’s Economic Prospects and Challenges In 2023
Sumber foto: Dokumentasi pribadi (Daylight Publisher)

Salsa mengungkapkan, bahwa pada awalnya ia merasa tertekan karena tidak percaya diri mengikuti kegiatan tersebut. Namun, dengan tekad dan usaha maksimal membuat Salsa mendapatkan kepercayaan dirinya dan berhasil mendapatkan gelar Duta Intelegensia Mahasiswa USU tahun 2022.

“Ketika ikut ajang duta aku baru sadar, bahwa tekanan untuk tidak percaya diri itu sangat tinggi, tapi aku percaya kalau bukan kita sendiri yang percaya lalu siapa lagi. Akhirnya dari sana aku mencoba semaksimal mungkin untuk setiap tahapannya. Aku belajar materi berlatih bakat dan mengantarkan aku diamanahkan menjadi Duta Intelegensia Mahasiswa USU 2022,” terang Salsa.

Dari ajang tersebut Salsa merasa banyak kemampuannya yang terlatih dan terasah, seperti public speaking-nya yang menjadi lebih baik. Dia juga mendapatkan banyak relasi serta yang membuatnya bisa melangkah lebih maju dari sebelumnya.

Salsa kemudian menjadi termotivasi dan bersemangat untuk mengikuti kegiatan-kegiatan lain di kampus. Ia menjadi master of ceremony (MC) di berbagai acara, seperti International Seminar Asean Youth Economic Conference, Seminar Indonesia Economic Prospect and Challenge in 2023, dan USU Open House “Melangkah Bersama USU Menuju Indonesia Emas 2045”.

Selain MC, Salsa juga menjadi Wardah Brand Ambassador Medan dan Grab Campus Ambassador Medan. Ia kemudian aktif menjadi kreator konten bertema edukasi di Instagram dan TikTok.

Salsa berkata untuk berprestasi di dalam dan luar kampus kuncinya adalah memanajemen waktu dengan efektif. Dengan beberapa perencanaan, maka mahasiswa bisa mengelola waktu dengan lebih baik. Bisa dengan membuat jadwal prioritas dan menggunakan teknologi dengan bijak seperti kalender digital atau aplikasi pengingat untuk memonitor dan mengatur jadwal aktivitas.

“Prioritaskan kegiatan dengan cara fokus pada aktivitas yang memberikan nilai tambah dan sesuaikan waktu yang diperlukan untuk setiap kegiatan. Batasi waktu dengan cara menetapkan waktu yang jelas untuk bekerja, beristirahat, dan bersosialisasi. Ini membantu menjaga keseimbangan antara kehidupan pribadi dan akademik,” jelasnya.

Salsa yang awalnya kurang percaya diri berhasil memperoleh prestasi di berbagai ajang kompetisi yang diikutinya berkat tekadnya yang kuat. Kemampuan public speaking yang semakin terasah membuatnya diundang menjadi pembicara di acara Speaker in Speak Up Talkshow – How To Become A Better Speaker To Improve Competency and Opportunity dan Konferensi Pelajar Sumatera Utara.

Sebagai mahasiswi yang berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan, Salsa diharapkan dapat menjadi contoh bagi mahasiswa lainnya. Dia membuktikan bahwa dengan tekad, dedikasi, dan semangat yang kuat, seseorang dapat mencapai banyak hal yang ia inginkan dalam kehidupannya, baik secara akademik maupun sosial.

Leave a comment