Hits: 122

Anggun Anggryani Tobing

Pijar, Medan. Universitas Sumatera Utara melalui Direktorat Prestasi Mahasiswa dan Hubungan Kealumnian (Ditmawalumni) kembali menyelenggarakan USU Career Expo pada 8 – 9 Maret 2023, di Gedung Pancasila USU. Acara ini bertujuan untuk mempertemukan calon pekerja dengan pasar kerja secara efektif. Pameran karier ini dibuka secara umum dan gratis untuk semua jurusan, lulusan baru, dan berpengalaman.

“Melalui acara ini diharapkan dapat membantu mahasiswa untuk ketemu dengan pasar tenaga kerja secara langsung, dan mayoritas job posting yang terjadi di USU Career Expo ini adalah mayoritas alumni Universitas Sumatera Utara,” jelas Doli Dalimunthe, Direktur Ditmawalumni USU.

Selain pameran karier, acara ini juga mengadakan sesi presentasi perusahaan, career talk, interview langsung, dan juga tes seleksi. Kegiatan ini menghadirkan 21 perusahaan mitra USU yang akan melakukan scouting tenaga kerja, beberapa di antaranya:

      1. Industri dalam bidang Perkebunan dan Agribisnis Pulp & Paper: Apical Group, PT. Asian Agri, dan April.
      2. Industri dalam bidang Distributor dan Manufakturing Fast-Moving Consumer Goods (FMCG): Wings Group dan PT. Berca Kawan Sejati.
      3. Industri dalam bidang Manufakturing: PT. Protein Industri Pakan Indonesia, PT. Sariguna Primatirta Tbk, PT. Indonesia Epson Industri, PT. Andritz Pulp & Paper, dan PT. Medan Jaya Food.
      4. Industri dalam bidang Ritel: MR DIY dan Center Point Medan
      5. Industri dalam bidang Dealer Otomotif: PT. Indako Trading Coy dan PT. Capella Dinamik Nusantara.
      6. Industri dalam bidang Leasing dan Pembiayaan berbasis Teknologi: PT. Amarta Mikro Fintek.
      7. Industri dalam bidang Perbankan dan Keuangan: UOB Bank dan PT. Bank BTPN Syariah
      8. Industri dalam bidang Telekomunikasi: PT. Huawei Tech Investment
      9. Indusrti dalam bidang Farmasi: PT. Pharos
      10. Industri dalam bidang Startup berbasis teknologi: Topremit
      11. Perusahan produsen dan pengekspor minyak goreng: PT. Synergy Oil Nusantara.
Kata sambutan dan peresmian USU Career Expo oleh Doli Dalimunthe selaku Direktur DITMAWA USU
(Fotografer: Reny Elyna)

Dalam penyelenggaraannya, USU Career Expo dipangku oleh level 7 Indonesia yang secara resmi dipercayai oleh Badan Pengembangan Riset Inovasi USU. Untuk dapat mencari peluang karier atau informasi mengenai pekerjaan di salah satu perusahaan dalam kegiatan ini, para pengunjung diwajibkan untuk registrasi terlebih dahulu di bit.ly/usu2023 lalu mengikuti akun Instagram @usu_enterprise dan @level7Indonesia. Peserta juga wajib membawa daftar riwayat hidup (CV) dan berkas penting dalam bentuk cetak dan digital.

Para pengunjung yang hadir tampak antusias dengan USU Career Expo karena mempermudah pencarian lowongan pekerjaan. Para pelamar berharap dengan adanya acara tersebut akan semakin banyak perusahaan yang membuka lowongan pekerjaan agar mereka dapat melamar sesuai kemampuan mereka.

Hal ini turut dirasakan oleh Anisa Agrifina, seorang pelamar dari Universitas Negeri Medan. “Semoga dengan adanya USU Career Expo ini para job seeker dapat mempermudah pencarian lowongan kerja, terutama untuk saya, dengan jurusan saya yang lumayan minim ada lowongan pekerjaan yang di Medan. Semoga perusahaan-perusahaan tertarik dengan CV saya begitu juga dengan teman-teman lainnya,” ucapnya.

(Redaktur Tulisan: Laura Nadapdap)

Leave a comment